Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Siapa Itu Ahlussuffah?

                                           siradjuddin abbas

Darulihtidaulislam.com.Kami juga membaca sedikit sejarah islam bahwa di zaman Nabi ada kaum yang bernama "Ahlussuffah". Kami ingin bertanya Sapa itu Ahlussuffah, berapa banyaknya, apa kerjanya?Dan siapa yang memberi makanan untuk mereka?

Inilah sedikit Jawaban dari kami:

Suffah berarti Beranda

Ahlus Suffah adalah orang yng mendiami buat sementara di beranda Mesjid Rasulullah Saw di  Madinah. Sepanjang sejarah, bahwa pada ketika Nabi telah pindah ke Madinah, maka berbondong bondonglah sahabat beliau mengikutinya, karena pada ketika itu Hijrah ke Madinah adalah cirinya orang Islam. Siapa yang islam hijrah, dan siapa yang kafir tidak.

Untuk mengatasi  kesulitan pemondokan maka Nabi "mempersaudarakan" pengungsi dari mekkah, yang kemudian dinamai Muhajirin, dengan orang Madinah yang kemudian dinamakan Kaum Anshar (kaum penolong).

Setiap orang muhajirin dipersaudarakan dengan seorang orang Anshar oleh Nabi. Orang Anshar itu mengambil orang muhajirin dan membawanya tinggal di rumah mereka.

baca juga: sejarah darah menstruasi (haid)

Tetapi ternyata kemudian, bahwa penda dari kota mekkah banyak juga, sehingga tidak dapat ditampung semuanya mereka di rumah orang Madinah.

Maka Nabi mempersiapkan suatu tempat di sebuah sudut Mesjid yang beratap untuk menampung mereka buat sementara.

Beranda yang ada di sudut mesjid inilah yang dinamakan Suffah dan orang orang pengungsi yang tinggal di situ dinamai Ahlus Suffah (penghuni Suffah).

Mereka itu banyak juga. Menurut Tafsir Qurthubi, jumlah mereka Ik. 400 (empat ratus) orang laki-laki (Qurthubi Juz 3,halaman 340).

Mereka semuanya orang miskin, tidak ada rumah tempat tinggal, tidak ada famili yang menampung, dan karena itu mereka disuruh Nabi tidur di Beranda Mesid.

Makan minum mereka selain diberi oleh orang-orang yang kaya kaya, Nabi sendiri biasa membawa makanan mereka dan beliau makan bersama sama mereka. Ini suatu kegembiraan yang besar bagi mereka, yakni makan bersama-sama Rasullah Saw.

Satu keistimewaan bagi mereka, bahwa mereka semuanya ikut jihad kalau ada perintah jihad dari Nabi, tetapi kalau perang tidak ada mereka belajar dan mendengar hadits-hadits dari Nabi
Nampakaya mereka agak serupa dengan Laskar Sukarela.

Di antara AhlusSuffah terdapat nama Abu Hurairah yang terkenal dan banyak merawikan hadist ,Abu Dzar al Gifari seorang sahabat yang terkenal pemurah, yang mendermakan kelebihan harta dari yang dimakannya tiap-tiap sore, Abdullah bin Ummi Maktum, seorang buta yang tersebab dia Nabi dimarahi oleh Allah Swt.Sebagai yang diterangkan dalam kitab Asbabun Nuzul, yaitu sebab-sebab turunnya Surat" Abasa'.

Kalau diteliti dari kitab-kitab Asbabun Nuzul, yaitu kitab-kitab yang menerangkan sebab-sebab turunnya ayat, maka ayat-ayat yang di bawah diturunkan Tuhan adalah bertalian dengan Ahlus Suffah ini, di antaranya:

"Berbuat baiklah (bersedekahlah) untuk orang miskin yang berkaitan (berjihad) di jalan Allah Swt. mereka tidak sanggup dapat berusaha dibumi. Semua orang yang tidak tahu menyangka bahwa mereka adalah orang kaya raya, karena mereka memelihara dirinya dari untukme minta-minta. Kamu kenal mereka dengan sifat-sifat, mereka tidak pernah sekalipun meminta kepada manusia secara paksa. Apa saja harta yang baik yang kau sedekahkan, maka sesungguhnya Allah Maha Mengetahuinya" Lihat surat al-baqarah ayat 273.

Tersebut dalam Tafir Qurthubi, bahwa ayat ini turun pada mulanya untuk mengerahkan orang bersedekah kepada Ahlus Saffah, tetapi kemudian menjadi umum, yakni bersedekahlah
kepada seluruh orang miskin (Tafir Qurthubi Jilid 3, halaman 40).

Lama jaga Ahlus Suffah ini berkumpul di beranda Mesjid Rasulullah Saw.Mereka dibubarkan pada zaman Khalifah Umar bin Khathab yaitu tersebab daerah Islam sudah melebar ke barat dan ke Timur .

Mereka dikirim ke seluruh penjuru, sebagai mubaligh-muballigh oleh Khalifah Amirul Mu'minin Saidina Umar bin Khathab dan berusaha sendiri mencari rezki.

SEKIAN.......
ariv yabarwiel
ariv yabarwiel " DUNIA TEMPAT DITINGGAL BUKAN TEMPAT TINGGAL " by : Arifullah

Posting Komentar untuk "Siapa Itu Ahlussuffah?"